JAKARTA TODAYVirus Corona yang telah mencapai Amerika Serikat. Seorang warga negeri Paman Sam dikonfirmasi telah terinfeksi virus itu.

The Centers for Disease Control di Amerika Serikat mengatakan, virus yang berasal dari China tersebut menginfeksi seorang warga Amerika Serikat yang tiba di Seattle setelah perjalanannya dari Tiongkok.

BACA JUGA :  RPJPD Kota Bogor 2025 - 2045, Kota Sains Kreatif, Maju dan Berkelanjutan

Menurut CDC (Centers for Disease Control) , Pasien yang didiagnosis Virus Corona di Amerika Serikat tersebut merupakan seorang pria berusia sekitar 30 tahun. Ia dikabarkan pulang dari Wuhan pada 15 Januari lalu.

Virus ini sebelumnya belum teridentifikasi pada manusia. Namun, para pejabat di China mengonfirmasi adanya virus misterius tersebut.

BACA JUGA :  Dipercaya Bisa Bikin Panjang Umur dengan 5 Gerakan Olahraga Ini

CNN melaporkan, jumlah pasien meninggal karena virus tersebut telah mencapai hingga 9 orang.

Virus Corona juga dilaporkan dapat menular antar-manusia, seperti dikutip dari BBC News, Rabu (22/1/2020).

Gejala yang Jelas Terlihat

Pasien dilaporkan mendapatkan diagnosis dengan adanya riwayat perjalanan dan gejala yang meyakinkan.

============================================================
============================================================
============================================================