BOGOR TODAY – Ratusan pencari kerja (pencaker) mengantri di acara Bursa Kerja Expo 2019 yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Bogor bekerjasama dengan puluhan perusahaan dari berbagai sektor usaha. Jobfair ini, berlangsung selama dua hari dari 25-26 Juli 2019 di Lippo Plaza Keboen Raya, Kota Bogor.

Kasi Penempatan Tenagakerja Disnakertrans Rumi Sontoso menjelaskan, bursa kerja expo ini, tersedia lebih dari 1200 lowongan pekerjaan dari 24 perusahaan yang mengikuti jobfair ini.

BACA JUGA :  Dijamin Nikmat, Ini 5 Rekomendasi Makanan Buka Puasa di Bogor

Bagi pencaker yang ingin mengikuti bursa kerja expo bisa membuka website bogorkerja.kotabogor.go.id untuk mendaftar. Setelah itu, download aplikasinya di web bogorkerja. Di mana pada aplikasi itu, akan muncul barcode yang akan di aktivasi saat pencaker datang ke jobfair. Atau dengan kata lain, barcode itu berfungsi sebagai tiket masuk sekaligus alat untuk melamar dengan cara scan barcode di setiap stand. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi penumpukan saat akan masuk ke Bursa Kerja Expo.

BACA JUGA :  Bejat, Cabuli 2 Bocah Laki-laki, Pemilik Bengkel di Solok Ditangkap

“Jadi, pencaker bisa mengajukan lamarannya melalui website kita. Di dalam website itu, ada syarat yang harus disiapkan pencaker. Bagi pelamar yang syaratnya sudah lengkap dan dicukupi, tinggal menunjukkan barcode ke stand perusahaan yang mereka lamar,” terangnya.

============================================================
============================================================
============================================================