SSB-Emsyk-Papua-vs-SSB-Putra-Berlian-jatimJAKARTA,TODAY– Aqua Da­none Nations Cup (DNC) men­capai babak final nasional. Kini ada 16 tim Sekolah Sepakbola (SSB) dari sejumlah wilayah Indonesia yang bakal mem­perebutkan satu tiket mewakili Indonesia untuk tampil di putaran final dunia Danone Na­tions Cup.

Melalui proses kualifikasi mulai dari kabupaten, kota dan provinsi, yang sebelumnya dii­kuti oleh ratusan SSB dari pe­losok tanah air, telah terkum­pul 16 tim yang terbagi ke dam empat grup untuk berkompe­tisi di final nasional yang dige­lar pada 23-24 Juli di Stadion Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Soemantri Brodjone­goro, Jakarta. Tim pemenang berangkat ke Prancis untuk mewakili Indonesia.

BACA JUGA :  Jadwal Pertandingan Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

“Adik-adik di sini adalah mereka yang akan dipilih satu menjadi wakil Indonesia. Mer­eka akan bersaing bersama 30 negara dunia. Tentunya, kami selalu memberikan semangat dan dukungan bahwa kalian bisa bermimpi dan menjadi bibit-bibit pesepakbola Indone­sia,” kata Vice President Aqua Leila Jafaar di Jakarta, Kamis (21/7/2016).

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menang Tipis 0-1 Lawan Australia

Untuk event DNC tahun ini, Aqua Danone menunjuk pelatih Jacksen F Thiago yang akan memimpin ‘Garuda Cilik’ di Prancis. Sebagai persiapan mereka akan menjalani pe­musatan latihan di Malang, Jawa Timur.

Pada kesempatan terse­but Jacksen, yang juga melatih tim serupa pada 2014, men­gaku sangat bangga dengan kesempatan tersebut. Bahkan, pelatih asal Brasil ini rela me­nolak tawaran klub lain demi memimpin anak-anak tersebut tampil di Prancis.

============================================================
============================================================
============================================================