daud-jordan

JAKARTA, Today-Daud Yordan akan naik ring lagi dalam waktu kurang dari dua pekan. Menjelang per­tarungannya dengan Maxwell Awuku, Daud terus mematangkan persiapan, yang dia sebut sudah men­capai 90 persen.

Daud akan menghadapi Awuku dari Ghana di DBL Arena, Surabaya, 6 Juni mendatang. Juara ad-interim kelas ringan (61,2 kg) versi WBO itu akan berusaha mempertahankan gelarnya dalam pertarungan ber­tajuk “Track to the Champions”.

Sejak awal Mei lalu, Daud telah berlatih di Jakar­ta setelah sebelumnya menjalani latihan di Kayong Utara, Kalimantan Barat. Daud kini tinggal meman­tapkan persiapannya sebelum menghadapi Awuku.

“Kondisi saat ini bagus. Saya menjalankan latihan pagi dan sore di pintu 6 GBK, Senayan. Setiap hari di sela berlatih saya melihat rekaman lawan dan men­cari kelemahan lawan yang kemudian saya coba ap­likasikan dalam latihan,” kata Daud.

BACA JUGA :  Petik Kemenangan, Timnas Indonesia di Peringkat 2 Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dalam latihannya, Daud mencoba menghadapi beberapa petinju yang menjadi sparring partner-nya secara bersamaan.

Ini merupakan salah satu cara untuk menganti­sipasi lawan dan bagaimana menyelesaikan perta­rungan. Daud sendiri memperkirakan dirinya telah melahap 300-400 ronde dalam latihan dengan spar­ring partner.

“Kalau kata pelatih kemampuan saya sudah sta­bil. Bagaimana tidak dikeroyok empat orang sampai rasanya capek tapi ya bisa mengatasi semua,” tu­turnya.

Sesi dengan sparring partner kini sudah selesai dan dalam waktu yang tersisa ini Daud tinggal mema­tangkan persiapan, seperti kombinasi serangan serta mendisiplinkan diri dalam bertahan.

“Yang masih kecolongan kalau menghindar dari pukulan lawan. Karena saat sparring ‘kan tidak mungkin semua pukulan kita lawan karena mungkin capek dan reaksi lambat. Tapi, sparring mengukur kemampuan kita bagaimana bisa bertahan sampai 12 Ronde penuh dengan kondisi dikeroyok,” urainya.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menuju Vietnam, Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Lebih lanjut lagi, petinju 27 tahun itu mengaku cukup senang karena keluarga terus mendukungnya kala latihan maupun saat akan bertanding nanti.

Bapak satu anak itu mengungkapkan bahwa istri dan anaknya sudah ikut dengannya sejak latihan di Jakarta awal Mei lalu.

“Ya paling tidak dengan ada bersama-sama kelu­arga motivasi yang didapat jadi lebih besar dari bi­asanya. Tinggal minta dukungan masyarakat,” kata Daud.

Rencananya Daud akan bertolak ke Surabaya pada 4 Juni, kemudian keesokan harinya timbang badan.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================