Untitled-13

BOGOR, TODAY – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor terus melakukan upaya untuk mengisi kekosongan jabatan Wakil Bupati (Wabup) dengan menggelar rapat Badan Musyawarah (Banmus), Kamis (4/6/2015).

Namun, dalam Banmus itu tidak nampak Ketua DPRD, Ade Ruhandi sehingga rapat dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD, Ade Munawaroh Yan­war (AMY) dan menghasilkan keputusan untuk membentuk panitia khusus (Pansus) untuk merevisi tata tertib dewan.

“Sesuai dengan amanat UU, pansus menambahkan pasal di tatib nanti. Besok (hari ini, red) unsur pimpinan akan menggelar paripurna inter­nal untuk membentuk pansus dan segera diumumkan,” ujar politisi Partai Persatuan Pem­bangunan (PPP) ini.

BACA JUGA :  Lauk Sehat Rendah Lemak dengan Ikan Kukus Asam Pedas

AMY menjelaskan, setelah pansus terbentuk, pada 22 Juni mendatang DPRD kembali menggelar Bamus untuk mer­umuskan jadwal selanjutnya.

“Karena dalam banmus nanti kita harus mencari format serta informasi dan tahapan-tahapannya seperti apa. Dari 22 Juni nanti kita gelar rapat lagi,” terangnya.

Saat disinggung mengenai belum adanya kesepakatan dua nama didalam kubu Koali­si Kerahmatan, AMY menutur­kan kembali melakukan per­temuan untuk membicarakan dua nama yang harus diberi­kan kepada Bupati.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Akui Keunggulan Qatar di Piala Asia U-23 2024

“Sudah dua kali perte­muan kita memang belum ada kesepakatan, tapi mudah-mudahan dipertemuan yang ketiga nanti sudah ada kesepa­katan tentang dua nama terse­but, dan mudah-mudahan bu­lan juli nanti sudah selesai,” ungkapnya.

Ia juga memperkirakan Ka­bupaten Bogor sudah memiliki wakil Bupati setelah Idul Fitri 2015 ini. “Paling juga habis lebaran kita sudah punya wabup,” pungkasnya.

(Rishad Noviansyah)

============================================================
============================================================
============================================================