Untitled-6PT Auto Trisula Indonesia (ATI), Agen Pemegang Merek (APM) Maserati di Tanah Air akan menambah jajaran produk mereka dengan merilis keluarga baru Quattroporte. Prediksi awal, mobil tersebut ialah Maserati Quattroporte S Q4.

Oleh : Adilla Prasetyo Wibowo
[email protected]

Peluncuran akan dilakukan pada 11 Agustus 2015 di bilan­gan Kuningan, Jakarta. Jika te­ori ini benar, Indonesia akan menjadi negara ke-4 di ASEAN yang merasakan mobil sport empat pin­tu ini setelah Singapura, Thailand, dan Malaysia.

Maserati Quattroporte S Q4 men­gusung mesin V6 twin-turbo 3.0-liter DOHC 24-valve bertenaga 410 hp pada 5500 rpm dan torsi 550 Nm pada 1750 rpm. Daya hasil pembakaran dikirim ke aspal menggunakan transmisi otomatis 8-percepatan.

Akselerasi 0-100 km/jam Quattro­porte S Q4 lebih lambat 0.2 detik dari Quattroporte GTS yang menorehkan 4,7 detik. Maklum, sebab GTS merupakan varian keluarga tertinggi Quattroporte yang mengusung mesin V8 3.8 liter bertenaga 530 hp dengan torsi 710 Nm.

Secara global, Quattroporte S Q4 dirancang menghadang Jaguar XJR, Lexus LS600, dan Bentley Flying Spur. Jika sampai ke Indonesia, maka ia tetap bertarung di sedan luxury yang ditem­pati duo Jerman, Mercedes-Benz S-Class dan BMW Seri 7. (DP)

============================================================
============================================================
============================================================