Untitled-17BOGOR TODAY – Pasca pelaporan berkas Jam­bu Dua yang telah dilakukan Jaringan Pengacara Publik ( JPP) dan Solidaritas Masyarakat Meng­gugat Birokrasi (SOMMASI) kepada Kejaksaan Agung (Kejagung), Kejari Bogor tetap tak mau buka-bukaan.

Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Bogor, Donny Haryono Setiawan, mengatakan, pihakn­ya tidak melakukan pemeriksaan terkait kasus Jambu Dua. Ia menjelaskan, untuk pekan ini pihaknya sudah menjadwalkan memanggil be­berapa orang. “Jadi tunggu saja siapa saja yang akan dipanggil oleh Kejari Bogor,” akunya.

BACA JUGA :  Basket Ramadan Cup 2024, Siapkan Atlet Berprestasi

Donny juga menegaskan, bahwa pihaknya akan memanggil puluhan saksi dalam proses penyidikan dalam waktu dekat ini. Saat dising­gung terkait pelimpahan berkas kasus Jambu Dua ke Kejagung, pihaknya mengaku akan bek­erja secara profesional dan proposional.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kota Bo­gor, Heri Cahyono, mengatakan, terkait kasus pengadaan lahan Jambu Dua yang kini sudah di­tangani oleh Kejari Bogor. Dirinya menjelaskan, untuk masalah hukum, pihaknya menyerahkan sepenuhnya ke Kejari Bogor. Saat disinggung beberapa anggota dewan yang telah dipanggil pekan lalu, ia mengaku, yang dipanggil kema­rin itu semuanya orang bersih. “Sepengetahuan saya, yang bersangkutan memiliki profesion­alisme. Selaku warga negara yang baik jika di­panggil Kejari wajibnya datang saja,” kata dia.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Kamis 28 Maret 2024

(Rizky Dewantara)

============================================================
============================================================
============================================================