Untitled-17BOGOR, TODAY – Pameran Seni Rupa dan perhelatan “Bo­gor Art Movement (BAM) 2015” mulai dibuka secara resmi di Botani Square hari ini, Senin (12/10/2015). Peresmian akan dibuka oleh Wakil Walikota Bogor, Usmar Hariman yang didampingi Shahlan Rasyidi, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bogor se­laku penanggungjawab acara. “Acara ini merupakan program pembinaan bagi kesenian dan kebudayaan di Kota Bogor. Ka­renanya, semua pihak penting untuk mendukung kegiatan ini sebagai bagian dari pembangu­nan Kota Bogor,” ungkap Shahl­an kepada BOGOR TODAY, Min­ggu (11/10/2015), kemarin.

Sebelumnya, pada Sabtu dan Minggu, 10-11 Oktober 2015, para seniman dan bu­dayawan melakukan pema­nasan dan acara pengantar dengan menghadirkan ber­bagai pertunjukan seni di Selasar Kebun Raya Bogor. Suasana pemasangan karya-karya para perupa dan seni instalasi di area tersebut, di­hangatkan dengan berbagai penampilan dan kreasi mu­lai dari musik, sastra hingga teater. “Pementasan seni dan pemasangan karya di ruang publik ini merupakan upaya mendekatkan seni dan budaya ke masyarakat. Mereka bisa menikmati pementasan sambil menyaksikan proses seniman yang berkarya dan bereksperi­men di area ini,” jelas Rifky Setiadi, ketua penyelenggara BAM 2015. Ia juga menambah­kan, penyelenggara BAM 2015 dikelola oleh Ruang 8 dengan dukungan komunitas Arteri, DPD KNPI Kota Bogor dan Sa­habat Arifin Himawan (SAH).

BACA JUGA :  Ibu Menyusui Harus Tahu! Ini Dia Efek Samping Jika Bayi Kurang ASI

Sementara, pameran seni lukis di Botani Square yang diresmikan itu akan meng­hadirkan sekitar 30 seniman Bogor dengan beragam karya yang merupakan gambaran potensi seni lukis di Kota Bo­gor. Melalui helaran acara ini, masyarakat diajak lebih me­mahami dan menghargai hasil karya seni dan budaya milik Kota Bogor. “Ujung-ujungnya, kita melihat dan menilai bah­wa seni dapat berperan mem­bangun wacana baru di Kota Bogor, baik itu pemanfaatan estetika di ruang publik mau­pun membentuk manusia yang berbudaya,” lanjutnya.

BACA JUGA :  Seleksi Paskibraka Kota Bogor Dibuka, Pendaftaran Online Jaring 36 Siswa

Pertunjukan seni di Sela­sar KRB itu dimeriahkan den­gan orasi budaya, penampilan musikalisasi puisi dari kelom­pok musik Bandringan, Arteri Dramatic Reading, musika­lisasi puisi dari Katapel serta penampilan musik yang memu­kau dari kelompok musik Mr. Smile. Kelompok musik tera­khir ini membawakan tiga lagu dari Mr. Big, To Be with You, Goin Where The Wind Blows serta Green Tinted Sixties Mind yang dikemas berbeda dengan aransemen akustik. “Kami sen­gaja mengemas lagu ini untuk memeriahkan suasana dan konsepnya agar semua orang happy, tersenyum. Seni itu ba­hasa universal, bisa dinikmati di banyak negara, tapi aranse­men dan alat yang digunakan justru direspon dengan alat musik bernuansa lokal,” ujar Hilman Septian, salah seorang personil.

(Rishad Noviansyah)

============================================================
============================================================
============================================================