Foto : Antara
Foto : Antara

JAKARTA, TODAY — Sepanjang kuartal ketiga 2015, kinerja ekspor dan impor Indonesia merosot. Menurut Badan Pusat Statistik, pertumbuhan ekspor Indonesia minus 0,69 persen dan impor minus 6,11 persen pada kuartal III 2015 dibanding periode yang sama tahun lalu.

Suramnya kondisi ekonomi global dituding jadi penyebab kemerosotan ini. “Terjadi perlambatan ekonomi di negara mitra dagang, seperti Amerika, Cina, dan Singapura,” kata Deputi Neraca dan Analisis Statistik BPS Kecuk Suharyanto, Kamis (5/11/2015).

Pelambatan ekonomi itu tak urung menyebabkan turunnya permintaan hingga secara tak langsung mempengaruhi harga berbagai komoditas ekspor unggulan Indonesia.

BACA JUGA :  RSUD Leuwiliang Tebar Sembako Kepada Seluruh Karyawan

Kecuk menyebut ekspor barang minus 1,82 persen. Sedangkan ekspor jasa masih tumbuh 4,7 persen akibat peningkatan jumlah wisatawan mancanegara.

Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong menyatakan, dalam beberapa tahun terakhir, memang terjadi penurunan ekspor. Namun ia optimistis kondisi itu akan segera membaik. “Saya lumayan optimistis bahwa ekspor bisa minimum stabil. Stabil dulu, baru bertumbuh,” ucap Thomas di Lapangan Banteng, Jakarta, kemarin. Secara kumulatif, Thomas memprediksi nilai ekspor tahun ini bakal turun 14 persen dibanding tahun lalu. Sedangkan nilai impor bakal turun 17 persen.

BACA JUGA :  Kecelakaan Maut di Palembang, Mobil Innova Tabrak 3 Motor

Jika melihat pencapaian ekspor tahun lalu, yakni USD 176,29 miliar, menurut perhitungan pria yang akrab disapa Tom itu, tahun ini nilai ekspor hanya akan mencapai USD 151,61 miliar. Sedangkan jika nilai impornya turun 17 persen dibanding angka tahun lalu, yakni USD 178,18, tahun ini akan bernilai USD 147,89 miliar.

Tahun depan, ia memprediksi perdagangan masih stagnan. “Kalau umpamanya tahun depan itu bisa datar, tidak naik dan tidak turun, itu sudah suatu perkembangan yang menggembirakan. Dari situ kemudian kita bangun lagi pertumbuhan,” tuturnya.

(Yuska Apitya/net)

============================================================
============================================================
============================================================