IMG_8616Urusan jok motor gak bisa di­anggap sepele. Kadang kala lapisan penutup (cover) jok sering kali ditemukan ber­masalah, entah itu sobek, usang, bocor (rembes air), berkerut, kendor, atau memang sudah bosan sama modelnya. Belum lagi soal busa jok yang sering ditemukan sudah kempes (lembek) atau melempen, atau memang sudah jelek dan tak enak lagi untuk didudukin.

Apapun kebutuhan jok motor, Ko­meng Jok siap meladeni semua kebutu­han dan keinginan pemilik motor. Anda yang lagi mau modifikasi jok motor, tam­bah busa, ganti model, ganti kulit, dan semacamnya bisa dikerjakan oleh kios Komeng Jok yang sudah terkenal di ka­wasan Bojong Gede Kabupaten Bogor.

Kalau mau jelasnya, lokasi kios Ko­meng Jok terletak di Jalan Raya Bojong Gede, Kecamatan Bojong Gede (deretan depan Perumahan Puri Lestari).

Hanya berjarak seratus meter dari perumahan tersebut diatas, maka Anda dengan mudah menemukan kios ini. Jadi, lokasi kios ini berada pas setelah perumahan dari arah Bogor pas belokan.

Komeng pemilik Komeng Jok ber­certita bahwa membuka usaha jok su­dah dimulai sejak tahun 2006. Pada saat berkunjung, tidak adanya karyawan yang membantu Komeng. Ketika ditanya soal ti­dak ada karyawan, ia jelaskan sebenarnya sudah banyak anak buahnya yang sudah berhasil, dan mandiri. Namun sering kali karyawannya berperilaku tidak jujur, se­hingga uang hasil servis jok dibawa kabur.

“Awalnya saya bisa servis jok motor ini ikut membantu teman tapi bagian sofa. Akhirnya saya bisa, waktu itu saya lagi nganggur. Kenapa tidak saya mem­buka usaha jok sendiri,” ungkap Komeng kepada Bogor Today.

Dengan modal awal membuka usaha Komeng Jok memakai Rp. 5.000.000, tiap harinya Komeng Jok dapat memb­etuli jok motor sebanyak 20.

Komeng berujar bahwa kios ini hanya menerima untuk jok motor saja. Harga untuk sarung joknya berkisar Rp. 30.000-Rp. 60.000, ganti busa baru Rp. 85.000, papras jok Rp. 10.000. “Dan ini sudah termasuk ongkos jasa tukang. Mau ganti bahan, mau di papras, mau tambah busa, atau apa saja semuanya bisa dilad­eni,” katanya.

Jam operasional Komeng jok buka pukul 08.00-20.00. “Kalau hari Jumat kita buka lebih siang pukul 13.00,” tandas Komeng.

(Hesti Amelia)

============================================================
============================================================
============================================================