emasJAKARTA, TODAY – Harga jual dan buy­back PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada awal perdagangan hari ini tercatat melemah, setelah kemarin bergerak stag­nan. Penyusutan harga jual emas Antam terjadi saat emas global makin terpuruk ke level terburuk dalam tujuh pekan tera­khir.

Terdata pada Rabu (25/5/2016) harga jual emas di Gedung Antam menurun sebesar Rp 5.000 ke level Rp 591.000/ gram dibandingkan kemarin pada posisi Rp 596.000/gram. Hal yang sama juga ter­jadi pada harga buyback yang menyusut Rp 4.000 menjadi Rp 528.000/gram dari sebelumnya Rp 532.000/gram.

BACA JUGA :  Kakek Penjual Soto Mie Tewas di Dalam Toilet Umum Terminal Laladon

Harga emas di gedung Antam ukuran 2 gram dibanderol Rp 1.142.000, dengan harga per gram Rp 571.000. Harga emas 3 gram dipatok Rp 1.695.000 dengan harga per gram Rp 565.000. Harga emas 4 gram senilai Rp 2.248.000 dengan harga per gram Rp 562.000.

BACA JUGA :  Resep Membuat Rendang Ayam Tanpa Santan yang Lezat dan Bikin Ketagihan Keluarga

Selain itu, harga jual emas 5 gram ditetapkan Rp 2.810.000 dengan harga per gram Rp 562.000. Harga emas 10 gram dijual Rp 5.545.000, dengan harga per gram Rp 554.500. Harga emas 25 gram Rp 13.725.000 dengan harga per gram Rp 549.000. Harga emas 50 gram sebesar Rp 27.300.000, dengan harga per gram Rp 546.000.

============================================================
============================================================
============================================================