yamaha_yzr_m1_46-valentino-rossi-2016-0077LESMO– Pebalap Movistar Yama­ha, Valentino Rossi tak memung­kiri jika kemampuannya tergerus oleh usia. Meski tampil memuas­kan dalam dua musim terakh­ir di MotoGP hingga mampu menjadi kandidat kuat seb­agai juara dunia 2015, The Doctor pesimis musim 2017 mendatang ia masih bisa tampil seperti itu.

D i m u s i m 2016 ini, V a l e masih mampu tampil tampil gemilang. Empat seri sudah berlalu, rider Italia itu mampu menduduki posisi tiga klasemen sementara. Namun, faktor usia yang sudah menginjak 37 tahun, membuatnya pesimis mampu bersaing dengan rider-rider muda musim depan.

BACA JUGA :  Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di Final Swiss Open 2024

“Saya tidak tahu apakah musim ini adalah musim terbaik bagi saya di MotoGP, atau pada tahun lalu jadi musim terbaik saya. Saya tidak begitu memper­dulikannya,” jelas Rossi, dilansir GP One, Minggu (29/5/2016).

“Yang paling penting adalah saya senang bisa tetap kompeti­tif di tahun ini. Sebab saya tidak pernah tahu apakah saya bakal bisa mempertah­ankan performa seperti ini di tahun-tahun selan­jutnya,” imbuh eks pebalap Tim Ducati itu.

BACA JUGA :  Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di Spain Masters 2024, Berikut Hasil Drawing

Musim lalu, The Doctor ham­pir saja meraih juara dunia ke­delapannya di MotoGP. Tapi, menurunnya performa Rossi di akhir musim, membuat ia ha­rus mengurungkan harapannya tersebut. Rossi harus menyudahi musim 2015 sebagai runner-up di bawah rekan setimnya, Jorge Lo­renzo.

============================================================
============================================================
============================================================