BNI-SYARIAHJAKARTA, TODAY – PT Bank Negara Indonesia (BNI) Syariah menawarkan fasilitas pembiay­aan untuk korporasi dan transaksi luar negeri dalam pameran di sela Sidang Tahunan ke-41 Islamic De­velopment Bank (IDB) Group, di Jakarta Convention Center (JCC).

Direktur Utama BNI Sya­riah, Imam Teguh Saptono men­gatakan, fasilitas pembiayaan itu antara lain pembiayaan produk­tif dengan anjak piutang, bank garansi, linkage program, pem­biayaan koperasi dan sindikasi. Sedangkan untuk transaksi in­ternasional, antara lain melalui letter of credit, transaksi ekspor impor dan cash management.

 

“BNI Syariah turut berparti­sipasi dalam pameran yang dis­elenggarakan oleh Asosiasi Bank Syariah Indonesia (Asbisindo) saat penyelenggaraan Sidang IDB ke-41 di JCC tersebut,” kata Imam, di Jakarta, Rabu (18/5/2016).

BACA JUGA :  Agam Sumbat Diguncang Gempa M 4,4

Pameran tersebut dihadiri oleh lebih dari 50 negara peser­ta yang didominasi oleh negara Timur Tengah dan Asia, dengan latar belakang berbagai sek­tor seperti perbankan syariah, asuransi, dan lembaga simpan pinjam.

Imam Teguh menambahkan, peluang investasi perbankan di Indonesia saat ini cukup besar dengan jumlah penduduk may­oritas Muslim mencapai lebih dari 70 persen, sementara pangsa pasar perbankan syariah saat ini masih sekitar lima persen.

BACA JUGA :  Resep Membuat Sayur Lodeh Kikil untuk Menu Lezat Penambah Napsu Makan

Partisipasi BNI Syariah dalam acara ini sebagai bentuk dukun­gan untuk menggenjot pangsa pasar perbankan syariah melalui produk-produk pembiayaan sya­riah. Selain itu, BNI Syariah ber­harap melalui hal itu bisa menin­gkatkan aktivitas bisnis di masa mendatang.

“Berbagai strategi dan inovasi dilancarkan oleh pelaku perbank­an syariah tak terkecuali ekspansi bisnis dari perbankan syariah. Dalam hal ini BNI Syariah bersiner­gi melalui optimalisasi shared ser­vices dan shared business dengan BNI sebagai induk perusahaan,” pungkas Imam.

(Winda/net)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================