maxresdefaultOleh : IMAM BACHTIAR
[email protected]

CIBINONG, TODAY– Squash nantinya menjadi cabang olah­raga yang akan dipertanding­kan dalam Pekan Olahraga Daerah (Porda) XIII, Jabar 2016 di Kabupaten Bogor.

Tak heran, jika saat ini Pen­gurus Squash Indonesia (PSI) Ka­bupaten Bogor menyatakan ke­siapannya dengan memberikan kontribusi medali bagi Kontingen Kabupaten Bogor pada pelaksan­aan Porda XIII Jabar 2018.

“Kami tidak mau jadi cabang olahraga yang hanya penggembira saja dalam arena Porda XIII Jabar 2018 menda­tang. PSI Kabupaten Bogor harus jadi bagian cabang olah­raga yang mampu memberi­kan Kontribusi medali bagi Kontingen Kabupaten Bogor pada pelaksanaan pesta olah­raga empat tahunan di Jabar nanti,” ujar Ketua PSI Kabu­paten Bogor, Al Gusri.

BACA JUGA :  Laga Penentuan Timnas Indonesia vs Yordania di Piala Asia U-23 2024

Lebih lanjut, kata Al Gusri, saat ini pembinaan yang di­lakukan PSI Kabupaten Bogor tetap berjalan dengan baik.

“PSI Kabupaten Bogor mu­lai tahun depan menggelar TC jangka panjang dan jarak jauh. Karena di kita belum ada sara­na lapangan Squash yang mum­puni. Tidak masalah walaupu TC digelar secara panjang juga. Karena kami ingin meraih hasil yang maksimal dan membang­gakan bagi Kontingen Kabupat­en Bogor,” tegas Al Gusri.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Kontra Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23

Dalam hal yang sama, Su­priyadi Uwak, salah seorang pengurus teras PSI Kabupaten Bogor menegaskan, PSI Kabu­paten Bogor menjadi bagian cabor yang mampu memberi­kan Kontribusi medali bagi Kontingen Kabupaten Bogor dalam Porda XIII Jabar 2018 mendatang.

“Materi atlet kami yang akan diterjunkan dalam Por­da XIII Jabar 2018 tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Selain itu PSI Kabupaten Bo­gor juga dalam habis lebaran nanti menggelar Road Show ke sekolah sekolah untuk men­genalkan olahraga Squash ke­pada para pelajar yang ada di Kabupaten Bogor,” tandasnya.

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================