BMW_i3_01Sub-merek BMW ‘i’ telah didirikan BMW pada 2011 untuk merancang dan memproduksi kendaraan listrik ringan. Namun, laporan terbaru menunjukkan, sub-merek BMW ‘i’ itu akan fokus pada pengembangan teknologi otonom.

Oleh : Calviano Nathanael
[email protected]

Dikutip dari Reuters, Senin (6/6/2016), Klaus Froehli­chsaid, salah satu eksekutif BMW mengatakan, pihaknya akan menggunakan divisi ‘i’ sebagai pusat pengembangan mobil otonom. “Seka­rang dalam tahap pengembangan. Kami menye­butnya Project i Next,” katanya.

Untuk mendukung rencana pengemban­gan mobil otonom, BMW juga merekrut ahli di bidang permesinan dan kecerdasan buatan. BMW juga memaksimalkan peng­gunaan fitur semi-otonom seperti cruise control, emergency braking, lane-keeping support dan automatic parking.

============================================================
============================================================
============================================================