Untitled-7BOGOR, TODAY – Pada umumnya jahe di­gunakan sebagai bahan rempah-rempah makanan dan sebagai bahan obat. Ban­yaknya manfaat yang terkandung pada jahe terutama baik bagi kesehatan, mem­buat Elisabet Kartika Sandjodjo tergerak memproduksi kue jahe yang diberi nama Royal Red Ginger Cookies Lizmon.

Kue ini menjadi alternatif camilan se­hat untuk para keluarga khususnya dewa­sa dan lansia. Kue ini berbahan dasar jahe merah, dipadukan dengan kacang almond serta kacang mede, membuat rasa Royal Red Ginger Cookies Lizmon terasa lezat. Saat menggigit kue kering ini, rasa jahenya pun sangat khas terasa.

“Konsumen tak perlu khawatir meng­konsumsi kue ini, nilai kandungan gizi pun tercantum pada kemasan. Selain itu, karena memang pasarnya dewasa juga lansia, kami menggunakan gula palm agar gula darah tetap terjaga,” ungkap Elisabet. Elisabet memproduksi kue ini dalam dua kemasan, seperti kemasan ka­leng dan kemasan plastik. Untuk kemasan seberat 60 gram dihargai Rp 20 ribu, sedan­gkan kemasan seberat 120 gram seharga Rp 45 ribu.

Kue kering ini dapat bertahan hingga 5 bulan. Pembuatan Royal Red Ginger Cook­ies Lizmon ini dibantu oleh 4 orang tenaga kerja. Dalam perbulannya, Elisabet men­gaku, bisa memproduksi hingga 120 dus kar­ton dengan isi 1 dus sebanyak 20 kemasan.

============================================================
============================================================
============================================================