Untitled-17Menjelang Hari Raya Idul Fitri, beberapa harga pangan di Jabodeta­bek masih terbilang tinggi. Seperti bawang merah, pemerintah menargetkan harga bawang saat Ramadan dan Lebaran dijual di bawah Rp 25.000/kg.

Di Pasar Gondangdia, Jakarta Pusat. Bawang merah di pasar tradis­ional ini dijual Rp 38.000/kg. “Kalau harga bawang merah masih sama, belum berubah dari Rp 38.000/kg,” ujar salah seorang penjual bernama Wati di Pasar Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (27/6/2016).

BACA JUGA :  Es Buah Serut, Santapan Segar Pelepas Dahaga Mudah Dibuat

Sementara, harga daging sapi segar juga belum sesuai harapan pemerintah. Daging sapi segar ma­sih berada di kisaran Rp 120.000/ kg, sementara target Presiden Joko Widodo ( Jokowi) ialah Rp 80.000/ kg. “Harga masih Rp 120.000/Kg, masih belum berubah,” ujar Uyung. Berikut ini adalah harga pangan di Pasar Gondangdia, Jakarta Pusat:

BACA JUGA :  Resep Membuat Paru Krispi Balado yang Nikmat Pedas Bikin Ketagihan

Daging Sapi Rp 120.000/kg

Daging Ayam Rp 35.000-Rp 38.000/kg

Bawang Merah Rp 38.000/kg, sebe­lumnya Rp 40.000-45.000/kg

Bawang Putih Rp 30.000/kg, sebel­umnya Rp 40.000-45.000/kg

Wortel Rp 20.000/kg

Kentang Rp 20.000/kg, sebelum­ nya Rp 18.000/kg

============================================================
============================================================
============================================================