slide-02JAKARTA, TODAY – Bank Syariah Mandiri (BSM) menandatangani kerjasama dengan Krakatau Steel ter­kait Pengelolaan Tabungan Kesejahteraan Karyawan (TKK) PT Krakatau Steel (KS).

Direktur Utama BSM, Agus Sudiarto mengatakan, kerjasama ini untuk periode tahun 2016 sampai dengan 2021. Ini merupakan kedua kalinya bagi BSM dalam mendapat kepercayaan mengelola Tabungan Kes­ejahteraan Karyawan (TKK) setelah sebelumnya ker­jasama dimulai pada tahun 2011.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Apresiasi Kadin Laksanakan Pasar Murah Kendalikan Laju Inflasi Daerah

BSM menyiapkan produk tabungan TAMPAN (Tabungan Masa Depan) untuk karyawan Krakatau Steel. Ini tabungan dengan benefit khusus di antaranya paket undian umrah, santu­nan kematian, insentif un­tuk program peningkatan kesejahteraan karyawan dan dukungan pemban­gunan fasilitas umum pe­makaman karyawan. Saat ini terhitung 5.856 orang karyawan KS yang menjadi peserta TAMPAN.

BACA JUGA :  Program Angkot Listrik, Komisi III DPRD: Pemkot Jangan Gegabah

Dari sisi dana, jumlah pengelolaan dana TAM­PAN terus berkembang. Pada awal kerjasama dana terhimpun sekitar Rp 38,2 miliar. Kini dana yang ter­kumpul telah mencapai Rp 74,3 miliar.

============================================================
============================================================
============================================================