BOGOR TODAY- Seperti diketahui, pabrikan mobil asal Amerika Serikat (AS) Chevrolet telah menjalin kerjasama dengan pabrikan asal Jepang Isuzu Motors dalam pembuatan pikap. Namun meski bekerja sama pada SUV-nya, Trailblazer, Chevrolet mengatakan tidak menggunakan platform dari Isuzu.

“Di global memang ada joint venture saling bertukar teknologi, namun saat ini Trailblazer betul-betul asli dari Chevrolet , memenuhi komitmen Chevrolet,” tutur Presiden Direktur General Motors Indonesia, Gaurav Gupta, di Bogor.

Trailblazer diklaim hadir dengan fitur canggih yang baru pertama tersemat pada SUV di Indonesia. 3 fitur utama tersebut adalah Remote Engine Start, AC yang otomatis menyala, dan B20 Engine Compatible. Di Indonesia Chevrolet hanya membawa satu varian ke Indonesia yaitu 2.5 L Duramax diesel VGT. (Yuska Apitya/dtk)

============================================================
============================================================
============================================================