BALI TODAY- Pemerintah berencana untuk menerapkan standar emisi bahan bakar Euro4 pada 2018 mendatang. Namun hal itu dianggap membingungkan bagi produsen mobil asal Amerika Serikat (AS), Chevrolet.

Dari sisi teknologi Chevrolet mengaku sudah siap terutama yang versi mesin bensin, sementara versi diesel ketersediaan bahan bakar yang sesuai standar Euro4 belum memadai.

“Sebenarnya agak membingungkan, kalau untuk bensin sangat memungkinkan, tapi untuk yang diesel bakalan sulit. Di satu sisi diesel mereka (pemerintah) mau B20, B30 tapi di satu sisi juga mau euro4. B20, B30 itu nggak menolong ke emisi standar Euro4. Jadi kontradiksi sekarang, pemerintah sepertinya harus melihat ini lagi,” tutur Presiden Direktur General Motors Indonesia, Gaurav Gupta di Komune Hotel, Bali, Selasa (4/4/20170 malam.

BACA JUGA :  Menu Bekal Simple dengan Ayam Tumis Saus Madu yang Lezat dengan Bumbu Meresap

“Kedua, suplai dan refinery buat B30 juga belum ada. Cukup membingungkan memang, saya pikir Gaikindo, Pertamina, dan beberapa perusahaan lain bersama-sama mencari solusi yang terbaiknya,” sambung Gaurav.

Aturan soal Euro 4 tersebut bakal diberlakukan melalui kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) dengan Peraturan Menteri (PERMEN) LHK No.p.20/MENLHK/SETJEN/KUM. 1/3/2017, tentang baku mutu emisi gas buang kendaraan bermotor tipe Euro 4.

Permen ini berlaku untuk tiga kategori yaitu, kendaraan bermotor kategori M kendaraan roda empat atau lebih untuk angkutan orang, kategori N angkutan barang, dan O kendaraan bermotor penarik untuk gandengan atau tempel.

BACA JUGA :  Bantu Turunkan Berat Badan dengan Rutin Minum Jus Apel, Benarkah? Simak Ini

Permen tersebut telah disetujui dan ditandatangani pada 10 Maret 2017 lalu, dan akan segera diberlakukan 18 bulan setelahnya yaitu pada September 2018 untuk mesin bensin, sedangkan untuk mesin diesel akan berlaku empat tahun ke depan.(Yuska Apitya/dtk)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================