BOGOR TODAY- Berkas kasus dugaan korupsi Tembok Penahan Tanah (TPT) atau Talud senilai Rp 2,4 miliar di Kampung Muara RT 06/RW 08, Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Bogor Barat, segera dilimpahkan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Bogor ke Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi (PN Tipikor) Bandung untuk disidangkan.

Meski demikian, kemungkinan adanya tersangka baru dalam kasus tersebut bisa saja terjadi. Hal itu diungkapkan Kepala Seksi Intelijen Kejari Kota Bogor, Andhie Fajar Arianto mengatakan, pihaknya akan menunggu hasil persidangan untuk menentukan langkah selanjutnya.

BACA JUGA :  Bima Arya Cerita Kisah Perjalanan 10 Tahun Menata Kota Bogor

“Ya, yang pasti kita akan tetap menunggu hasil persidangan di PN Tipikor nanti. Saat ini kelima tersangka ditahan di Lapas Klas IIA Paledang selama 20 hari ke depan, sebelum disidangkan,” ujar Andhie, Kamis (20/7).

Dalam kesempatan berbeda, Sekretaris Jenderal Puslitbang Pelatihan dan Pengawasan Kebijakan Publik (P5KP), Rudi Zaenudin mengatakan, kemungkinan adanya tersangka baru terbuka lebar, apabila dalam persidangan nanti terdapat bukti atau ‘nyanyian’ yang menguatkan adanya peran orang lain selain dari lima tersangka lain.

BACA JUGA :  Es Buah Serut, Santapan Segar Pelepas Dahaga Mudah Dibuat

“Kemungkinan bisa ada Angkahong Jilid II, sebab diduga memang ada persekongkolan di lapangan. Sekarang kan berkas sudah dilimpahkan ke penuntut umum, jadi mau tak mau ya jaksa harus nunggu hasil sidang,” tegas Rudi yang juga merupakan Ketua PK KNPI Tanah Sareal ini.

============================================================
============================================================
============================================================