JAKARTA TODAY – Sepanjang pekan ini, nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) masih memerah. Data Yahoo Finance mencatat rupiah pada Rabu (22/5/2019) ditutup melemah 45 poin atau 0,31% ke level Rp14.520 per USD. Kemarin, nilai tukar rupiah ditutup di Rp14.475 per USD. Rabu ini, rupiah ditransaksikan di Rp14.461-Rp14.525 per USD.

Adapun data Bloomberg mencatat rupiah petang ini ditutup terdepresiasi 45 poin atau 0,31% menjadi Rp14.525 per USD. Pagi tadi, rupiah dibuka melemah 8 poin atau 0,06% ke posisi Rp14.488 per USD, dibandingkan Selasa lalu di level Rp14.480 per USD. Hari ini, rupiah diperdagangkan di level Rp14.488-Rp14.527 per USD.

BACA JUGA :  Tuban Jatim Diguncang Gempa Terkini M3,7 Kamis Pagi Ini

Depresiasi rupiah hingga 45 poin atau 0,31% menjadikan rupiah menjadi mata uang dengan kinerja terburuk di Asia pada Rabu ini. Disusul ringgit Malaysia -0,23% ke 4,18 ringgit, dan dolar Taiwan melemah 0,10% menjadi 31,5.

BACA JUGA :  Duet Jaro Ade - Anang Hermansyah, Golkar Kabupaten Bogor Akan Lakukan Ini Pasca Idulfitri

Sementara itu, sejumlah mata uang Asia lainnya terpantau menguat. Won Korea Selatan +0,09% menjadi 1.193 won, baht Thailand +0,09% menjadi 31,93, peso Filipina +0,08% menjadi 52,48, dan rupee India +0,06% menjadi 69 rupee per USD.

============================================================
============================================================
============================================================