BOGOR TODAY – Tidak hanya pendidikan formal yang didapat siswa siswi SMK Kosgoro Kota Bogor, namun siswa yang sekolah disana juga diajarkan cara menjadi wiraswasta dengan ikutserta dalam pengelolaan Koperasi Solidaritas Sejahtera Bersama (KSSB) Mart.

“KSSB Mart ini sudah berjalan selama satu bulan setengah di sekolah kami,” ujar Indri Nurwanti penjaga KSSB Mart, saat diwawancara di lokasi koperasi, Senin (4/11/2019).

BACA JUGA :  Bantu Turunkan Berat Badan dengan Rutin Minum Jus Apel, Benarkah? Simak Ini

Untuk saat ini, lanjut Indri, fungsi koperasi hanya untuk memudahkan siswa siswi berbelanja makanan ringan dan tidak perlu keluar sekolah untuk membeli kebutuhan siswa.

“Saat ini hanya sekedar menjual produk, kedepannya pihak sekolah berencana akan mensosialisasikan dan melibatkan siswa dalam usaha koeprasi ini,” kata wanita berkedurung itu.

BACA JUGA :  Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bogor, Kamis 2 Mei 2024

Ia menambahkan, harga makanan ringan yang dijual di KSSB Mart milik SMK Kosgor cukup terjangkau dan tidak menguras kantong.

“Tergantung dari makanannya sama minumannya itu sendiri, ada yang di atas Rp10.000 ada di bawah Rp10.000,” pungkasnya. (Mutiara/PKL)

 

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================