JAKARTA TODAY – Pizza Hut Indonesia secara resmi membuka gerai ke-500 di Golden City, Bekasi Utara, Bekasi, Kamis (7/11). Bukan tanpa alasan, PT Sarimelati Kencana Tbk., pemegang hak waralaba Pizza Hut di Indonesia, memilih Bekasi sebagai lokasi outlet terbarunya.

Menurut Presiden Direktur PT Sarimelati Kencana Tbk., Steven Christopher Lee, di Bekasi saat ini, Pizza Hut Indonesia sudah mempunyai 33 outlet tersendiri, yang terdiri dari 12 outlet Pizza Hut Restaurant, 19 outlet Pizza Hut Delivery (PHD) dan 2 outlet Pizza Hut Express.

“Kami melihat potensi pasar yang sangat besar untuk terus melakukan ekspansi di Bekasi. Maka dari itu, kami melakukan serangkaian proses survei internal, dan menetapkan Golden City Bekasi Utara merupakan pilihan yang tepat untuk membuka outlet ke-500,” terang Steven saat pembukaan gerai ke-500 di Golden City, Bekasi Utara, Bekasi, Kamis.

BACA JUGA :  Resep Membuat Paru Krispi Balado yang Nikmat Pedas Bikin Ketagihan

Di samping itu, dalam data Badan Pusat Statistik (BPS) 2018, Kota Bekasi tercatat mempunyai populasi sebesar 2.409.083 penduduk. Dari jumlah tersebut, Bekasi Utara menempati posisi teratas dengan jumlah 318.550 penduduk. Dan diikuti Bekasi Selatan dengan 268.754 penduduk, lalu Bekasi Timur (241.209 penduduk).

Alasan lain yang membuat Pizza Hut Indonesia tergoda untuk membuka outlet baru di Bekasi juga dilatari Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) Kota Bekasi. Berdasarkan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Bekasi 2013-2018, rata-rata nilai LPE di Kota Bekasi menembus 5,82 persen selama 2013-2016.

BACA JUGA :  Halalbihalal ASN Kota Bogor, Bima Arya Titip Tetap Berjuang Untuk Kebaikan

Steven pun mengungkapkan, pertumbuhan Kota Bekasi dari jumlah penduduk maupun ekonomi yang sangat pesat menunjukan bahwa potensi ekonomi di Kota Bekasi sangat baik ke depannya dan perlu diambil peluangnya. “Namun, kami tidak akan berhenti sampai di sini saja, kami akan melihat potensi di kota-kota lainnya khususnya yang belum terjangkau oleh Pizza Hut Indonesia,” kata dia.

============================================================
============================================================
============================================================