PARUNGPANJANG TODAY – Polsek Parung Panjang berhasil meringkus satu pelaku aksi tawuran berinisial A (19). Tersangka ditangkap di kediamannya di Desa Ciomas, Kecamatan Tenjo Kabupaten Bogor.

Humas Polres Bogor, Brigadir Buana Adi Sutra mengatakan tersangka ditangkap pada Jumat (13/3/2010) lalu. Personil unit Reskrim Polsek Parung Panjang berhasil mengidentifikasi pelaku yang merupakan seorang pelajar SMK di wilayah Kecamatan Cigudeg,” kata Buana melalui keterangan tertulisnya, Minggu (15/3/2020).

Tersangka, sambung Buana, merupakan pelaku utama dari aksi tawuran yang terjadi di Parung Panjang pada Kamis (12/3/2020) lalu yang mengakibatkan seorang pelajar inisial J ini meninggal dunia karena mendapat luka sobekan akibat benda tajam yang menembus dada sebelah kiri.

BACA JUGA :  Karate Internasional di Bangkok, Naufal Putra Diandra Sabet Medali Emas Ajang SeakF Asia ke-11

“Tersangka berhasil diidentifikasi dengan memiliki luka bekas bacokan pada bagian lengan kanan akibat benda tajam dan telah mendapatkan perawatan di RS. Murniasih Tangerang,” Tutur Buana.

Sementara, Kapolsek Cigudeg, Kompol Bektiyana menuturkan perkara tersebut telah dilimpahkan ke Polsek Parung Panjang sesuai dengan yurisdiksi tempat kejadian perkara.

BACA JUGA :  Kecelakaan Pemotor di Kudus Tertabrak Truk saat Hendak Menyalip

Terpisah, Kapolsek Parung Panjang Kompol Nundun Radiaman menjelaskan pihaknya tengah melakukan pengembangan penyelidikan guna menemukan fakta-fakta baru.

Untuk diketahui, seorang pelajar berinisial J (17) warga Desa Argapura, Kecamatan Cigudeg tewas terkena sabetan senjata tajam pada dada kiri saat tawuran antar pelajar di Jalan Simpang Rewod, Desa Ciomas, Kecamatan Tenjo, Kabuapaten Bogor pada Kamis (12/3/2020) lalu.
(Bambang Supriyadi)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================