BOGOR TODAY – Perang melawan pandemi Corona terus gencar dilakukan oleh seluruh elemen masyarakat, tak terkecuali  HMI Cabang Kota Bogor dan KNPI Kota Bogor yang ikut serta dalam memutus mata rantai penyebaran virus covid 19.

“Penyemprotan disinfektan ini kami lakukan bersama masyarakat Sukaresmi, Tanahsareal, Kota Bogor. Kegiatan ini salah satu langkah kepedulian kami dalam mencegah penyebaran virus covid 19. Kegiatan ini berlangsung mulai dari jam 08.00-11.30 WIB,” tutur Ketua Umum HMI Kota Bogor, Herdiansya Iskandar, Jumat (3/4/2020).

Menurut dia, generasi muda yang merasa sehat, merasa mampu, siap mengikuti protokol keamnanan kesehhatan yang ada memang harus turun bergerak salah satunya melakukan aksi penyemprotan disinfektan.

BACA JUGA :  Wilayah Garut Diguncang Gempa M 6,5, Getaran Terasa Hingga Bogor

“Supaya warga masyarakat senantiasa tenang, jangan sampai di satu sisi mereka dihimbau untuk diam dirumah, tapi mereka waswas rumahnya sendiri tidak steril. Nah mencermati hal itu makanya kita terjun langsung ke masyarakat,” kata dia.

Dalam aksi ini turut hadir juga dari pihak kelurahan, Babinsa, ketua RW04, ketua RT 04, tokoh pemuda dan Polsek Tanah Sareal Kota Bogor, aksi ini mendapatkan respon yang positif dari masyarakat dan cukup antusias.

BACA JUGA :  Bahas Koalisi Jelang Pilkada 2024, PKB Jadi Parpol Pertama Yang Disambangi Golkar

Lurah Sukaresmi, Susanto mengapresiasi kegiatan penyemprotan disinfektan yang dilakukan HMI Cabang Kota Bogor khususnya di wilayah warga Sukaresmi yang ada di RW 04.

“Semoga kegiatan dapat berlanjut dan masyarakat menjadi sehat dalam pencegahan virus corona,” ucap Lurah Susanto.

Babinkamtibmas mengucapkan berterimakasih atas kontribusi HMI Kota Bogor yang telah melakukan penyemprotan disinfektan diwilayah sukaresmi RW 04. Ketua RW 04, Japar sangat mengapresiasi kepada temen2 HMI atas partisipasi dan kontrobusi nyatanya kepada masyarakat Sukaresmi. (Adit)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================