Selain itu, Toyota juga mengantisipasi pengiriman beberapa komponen dari luar Jepang yang terpengaruh COVID-19. Untuk itu, Toyota menghentikan sementara produksi mobil di Jepang selama tiga hari dari 20 sampai 22 April 2020 di pabrik line produksi Takaoka Plant #2 serta line produksi Toyota Industries Corporation #301 dan #302. Sementara itu, di Indonesia PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) juga memutuskan untuk menutup pabrik sementara terhitung mulai 13 hingga 17 April 2020. Penutupan pabrik selama 5 hari itu mempertimbangkan faktor-faktor seperti mengantisipasi penurunan permintaan dalam negeri dan ekspor, kondisi pasokan komponen, dan kebutuhan utama untuk melindungi karyawan dan pemangku kepentingan, serta upaya dan arahan pemerintah untuk mengatasi wabah COVID-19. Keputusan pembukaan kembali pabrik Toyota akan ditetapkan menyesuaikan kondisi di lapangan untuk tetap memenuhi kebutuhan pelanggan dan ekspor. (net)
Halaman:
« ‹ 1 2 » Semua
BACA JUGA :  Wajib Tahu, Ini Dia 12 Khasiat Bunga Pepaya untuk Kesehatan
============================================================
============================================================
============================================================