BOGOR TODAY – Sektor Pariwisata di Kabupaten Bogor menjadi salah satu upaya Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Dengan gerakan Bersih Indah Sehat dan Aman (BISA) merupakan program Pemerintah Kabupaten Bogor yang di gagas oleh Kementrian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Bupati Bogor Ade Yasin memaparkan, program BISA upaya Pemulihan Ekonomi Nasional dan potensi wisata yang ada seperti di tempat-tempat wisata yang tidak tergarap oleh pemiliknya, juga bisa dikerjasamakan dengan Desa untuk meningkatkan PAD Desa serta memaksimalkan potensi Desa yang ada. “Allhamdulillah program BISA ini menarik juga, bisa memperdayakan masyarakat setempat,” ujar Ade Yasin usai menghadiri program BISA di Desa Wisata Cihideung Udik, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Rabu (30/12/2020).
Tak hanya itu, menurut Ade Yasin, program BISA ini mendapatkan bantuan hibah dari Kemenparekraf, selain bantuan untuk Hotel dan Restoran juga untuk memaksimal potensi pariwisata dan pergerakan ekonomi, salah satunya dengan gerakan BISA yang non fisik. Sementara itu, Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Bogor, Muliadi mengatakan, program BISA ini harus dilakukan secara masif dan dilaksanakan di seluruh Desa.
BACA JUGA :  Wali Kota Bogor Tak Putus Asa Benahi Pasar Kebon Kembang
============================================================
============================================================
============================================================