BOGOR TODAY – Komisi 3 DPRD Kota Bogor mendesak agar segera dilakukan proses lelang untuk pembangunan Masjid Agung, agar rencana pembangunannya betul-betul selesai di tahun 2021 ini. Hal itu mengingat Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor sudah menyiapkan anggaran untuk melanjutkan pembangunan Masjid Agung.

“Kalau sudah jelas ada anggarannya, ya segeralah di proses lelang supaya pada akhir tahun nanti mesjid agung bisa selesai pembangunannya,” kata Ketua Komisi 3 DPRD Kota Bogor Zaenul Mutaqin.

BACA JUGA :  Halalbihalal ASN Kota Bogor, Bima Arya Titip Tetap Berjuang Untuk Kebaikan

Pria yang akrab disapa ZM ini menjelaskan, untuk lelang pembangunan dilaksanakan di awal tahun lebih baik. Karena tidak ada aturan yang melarang proses lelang dilakukan di awal tahun, harusnya Pemkot antisipatif terhadap pekerjaan infrastruktur yang menjadi prioritas dan anggarannya besar.

BACA JUGA :  Resep Membuat Rendang Jengkol yang Gurih Renyah dan Mantap

“Apalagi Mesjid Agung ini yang sudah mangkrak lebih dari empat tahun. Jadi tahun ini harus selesai, jangan mangkrak lagi terhadap pembangunan Rumah Allah,” tegasnya.

============================================================
============================================================
============================================================