BOGOR TODAY – Dalam rangka mendukung program vaksinasi, Maxim bekerjasama dengan Pramuka Kabupaten Bogor memberikan perjalanan secara cuma-cuma bagi peserta vaksinasi dari tempat vaksinasi menuju ke rumah mereka. Mitra pengemudi Maxim baik motor dan mobil turut serta memeriahkan acara ini. Hal tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada masyarakat Bogor yang sudah mendukung penuh adanya program vaksinasi.

Head of Division Maxim Bogor, Pipit Nurdianto menjelaskan bahwa mereka sangat senang dengan adanya kolaborasi ini dan mendukung penuh program vaksinasi, sebagai bentuk pencegahan dalam penularan virus COVID-19. Pihaknya berharap, untuk kedepannya dapat bekerjasama dalam program lainnya. Dengan adanya pembagian perjalanan gratis untuk peserta vaksinasi ini, Maxim Bogor berharap masyarakat dan pengguna akan terus menggunakan layanan Maxim yang aman dan nyaman selama masa pandemi.

BACA JUGA :  Puncak Arus Balik di Terminal Baranangsiang Diprediksi 15 April 2024

“Kami sangat berterima kasih dan merasa senang atas keikutsertaan untuk berkolaborasi dalam program vaksin ini. Kami berharap bisa ikut serta lagi dalam kegiatan lainnya. Semoga setelah dapat vaksin, para pengguna yang memesan layanan Maxim merasa lebih aman dan nyaman. Jadi tidak perlu ragu lagi untuk memesan layanan kami” jelasnya.

============================================================
============================================================
============================================================