Pengusaha Konstruksi Kota Bogor Pertanyakan Distribusi Proyek ABT 2021

Pengusaha Konstruksi

BOGOR-TODAY.COM, BOGOR Para pengusaha bidang konstruksi di Kota Bogor mempertanyakan Anggaran Biaya Tambahan (ABT) dalam APBD Perubahan 2021. Lantaran, ABT tersebut sampai saat ini belum jelas penyalurannya.

“Saya ketua AKSI Kota Bogor, ingin mempertanyakan ABT karena banyak dari kita para ketua asosiasi itu meradang. Karena sudah waktunya pada saat deadline ini di akhir bulan November tidak tahu ABT-nya sejauh mana,” kata Ketua Asosiasi Jasa Kontruksi (Aksi) Deni Andriyanto.

BACA JUGA :  Pemuda di Bogor Nekat Lawan 3 Perampok Usai Mobilnya Dicuri

Pihaknya mempertanyakan penyaluran ABT tersebut terutama dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Bogor. Sebab instansi itu disebut memiliki alokasi ABT cukup jumbo.

“DPUPR yang kita dapat informasi itu cukup banyak ABT di Kota Bogor, tapi sampai hari ini kita tidak tahu, ini kemana. Terus terang dari paket-paket yang lelang pun kita banyak yang tidak tersosialisasi, tidak kebagian dengan pengusaha-pengusaha yang ada,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Cek Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Senin 22 April 2024

“Jadi yang kita pertanyakan ini sekarang anggaran (ABT) ini kemana, baik dari dinas terkait maupun dari para dewan,” kata Deni menambahkan.

Ditempat yang sama, Ketua Gapeksindo Kota Bogor, Dida Wahyudi mengatakan, bahwa para pengusaha yang tergabung Forum Komunikasi Usaha Jasa Kontruksi (Forkopjakon) yang terdiri 230 badan usaha ini merasakan sampai saat ini ketidakjelasan informasi soal ABT.

============================================================
============================================================
============================================================