Inilah Penyebab Tanda Putih di Kuku yang Perlu Diketahui

BOGOR-TODAY.COM – Penyebab bintik-bintik atau garis putih di kuku dapat dijelaskan oleh para medis. Tanda putih yang muncul pada permukaan kuku disebut leukonychia. Kondisi tersebut dapat disebabkan oleh cedera kuku akibat dicubit atau dipukul.

Ada kemungkinan lain, bahwa tanda putih di kuku bisa mengindikasikan kondisi kesehatan yang Anda alami, seperti pertanda tubuh kekurangan nutrisi tertentu atau penyakit serius.

Leukonychia atau bintik putih ini dapat muncul di satu kuku saja, sebagian, atau bahkan kesemua 20 kuku.

Penyebab Tanda Putih di Kuku

Berikut sejumlah faktor penyebab yang memengaruhi kemunculan tanda putih di permukaan kuku bagian tangan atau kaki.

  1. Genetik

Leukonychia sangat mumungkinkan diturunkan secara genetik oleh orang tua kepada anaknya. Meski begitu, kondisi ini termasuk jarang terjadi.

Apabila leukonychia disebabkan karena faktor genetik, maka kondisi kuku yang ada tanda putih akan muncul sedari masih bayi.

  1. Penyakit sistemik
BACA JUGA :  Terlindas Fortuner Tetangga, Balita 2 Tahun di Sidoarjo Tewas

Apabila tanda putih di kuku tidak mengilang dalam waktu cukup lama, segera periksakan diri ke dokter.

Sebab, bisa saja kondisi tanda putih pada kuku ini dipengaruhi penyakit sistemik tertentu. Meliputi penyakit jantung, gagal ginjal, radang paru-paru, anemia, diabetes, hipertiroidisme.

  1. Kekurangan mineral

Anda mungkin melihat tanda berbintik putih di sepanjang kuku. Hal itu dapat mengindikasikan bahwa tubuh kekurangan mineral dan vitamin tertentu.

Jenis mineral dan vitamin yang paling sering dikaitkan dengan masalah kuku ini adalah kekurangan zinc dan kalsium.

  1. Pertumbuhan jamur

Jamur kuku atau onikomikosis superfisial putih dapat muncul di kuku kaki. Tanda pertama akibat infeksi ini berupa titik-titik putih kecil pada kuku.

Infeksi jamur dapat tumbuh dan menyebar ke dasar kuku. Kuku kaki Anda mungkin akan tampak terkelupas yang kemudian menjadi tebal dan mudah rapuh.

  1. Cedera kuku
BACA JUGA :  Bujang Tua jadi Tersangka Pencabulan ke 11 Anak di Bogor, Dibujuk Bonus Waktu Sewa Sepeda Listrik

Tanda putih di kuku dapat muncul akibat cedera. Seperti terjepit pintu, jari-jari kuku terkena benda tajam, atau manikur terlalu sering sehingga merusak dasar kukur atau matriks.

Matriks kuku yang rusak menyebabkan bintik-bintik atau tanda putih pada pertumbuhan kuku.

  1. Reaksi alergi

Alergi terhadap cat kuku, gloss, pengeras, atau penghapus cat kuku, dapat menyebabkan tanda putih pada kuku Anda.

Bahan kimia yang digunakan dalam formula penghapusan kuku akrilik atau gel juga bisa saja merusak kuku Anda, dan memicu pertumbuhan bintik-bintik putih ini.

  1. Psoriasis dan eksim

Psoriasis dan eksim adalah kondisi kulit yang ditandai dengan gatal, ruam, dan kemerahan. Ini dapat bermanifestasi di kuku serta kulit hingga beberapa bagian kuku menjadi putih.

Psoriasis kuku bisa terlihat dari terbentuknya penebalan dan pemutihan di kuku. Kondisi ini terlihat seperti titik-titik putih.

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================