Beberapa Penyebab Batuk yang Perlu Diketahui

BOGOR-TODAY.COM – Batuk terus- menerus pada malam hari saat tidur memang kerap membuat tidak nyaman apalagi ketika batuk munjul di waktu istirahat.

Ada beberapa hal yang menjadi penyebab terjadinya batuk terus-menerus yang mengganggu waktu tidur nyenyak Anda.

Maka dari itu, Anda perlu mengetahui penyebab munculnya batuk yang sangat menggangu dan gatal di tenggorokan, simak ini!

Penyebab Batuk

Terdapat banyak faktor yang menyebabkan seseorang sering batuk di malam hari.

  • Alergi: Jika Anda batuk tiba-tiba disertai bersin dan flu, kemungkinan batuk karena faktor alergi. Bisa alergi debu dari kipas angin, AC, atau seprai yang kotor.
  • Asma: Penderita sakit asma umumnya akan sering batuk saat malam hari, karena saluran udara dalam tubuhnya menyempit dan mereka kesulitan bernapas.
  • Merokok: Perokok aktif sangat rentan mengalami batuk. Sebab batuk menjadi cara alami untuk membersihkan tubuh dari bahan kimia dan racun yang masuk ke paru-paru.
  • Maag: Batuk bisa disebabkan karena mengalami gejala maag. Ini dipengaruhi oleh sejumlah zat asam yang masuk ke belakang tenggorokan, lalu membuat iritasi dan menyebabkan batuk.
  • Efek samping konsumsi obat tekanan darah: Obat tekanan darah dapat menyebabkan batuk pada beberapa orang yang meminumnya. Jenis batuknya bisa berlendir atau batuk kering.
BACA JUGA :  Untuk Pilkada yang Aman dan Damai, PCNU Kota Bogor Gelar Doa Bersama
Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================