Kecelakaan 2 Minibus di Sukabumi Ditabrak Truk Batubara Sampai Terguling

Truk Batubara Tabrak 2 Minibus

BOGOR-TODAY.COM – Telah terjadi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sebuah truk bermuatan batubara nopol B 9960 UYT yang menabrak dua minibus lalu terguling di Jalan Raya Sukabumi-Bogor, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Selasa (25/7/2023).

Dalam kecelakaan lalu lintas tersebut beruntungnya tidak menyebabkan korban jiwa, hanya seorang sopir minibus luka-luka.

Dari informasi yang dihimpun, adanya kecelakaan itu diduga karena truk bermuatan batubara mengalami rem blong sehingga sopir tak bisa mengendalikan kendaraanya.

BACA JUGA :  Ini Dia Kronologi Kecelakaan di Kolaka, Truk Lindas 5 Orang

Truk tersebut sempat menabrak dua mobil minibus yang ada didepannya, sebelum terguling. Salah satu minibus rusak berat lantaran tertimbun material batubara. Meski rusak parah, sopir minibus berhasil selamat dan hanya mengalami luka-luka.

Polisi yang tiba di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi.

Kecelakaan tersebut bermula saat truk tronton yang mengangkut batubara melaju dari arah Bogor menuju Sukabumi. Setibanya di lokasi kejadian, sopir truk hilang kendali hingga menabrak minibus.

BACA JUGA :  Resep Membuat Nasi Biryani Kambing yang Gurih dan Harum Bikin Menggugah Selera

“Truk kemudian terguling melintang menutupi sebagian badan jalan hingga menyebabkan arus lalu lintas menuju arah Sukabumi maupun sebaliknya tersendat,” kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi, Ipda M Fajar Yanuar.

Kasus kecelakaan tersebut kini ditangani Unit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi. (NET*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================