Menu Makan Siang yang Simple dan Sederhana, Ini Dia Resep Oseng Tempe Bumbu Kuning yang Gurih dan Sedap

Resep Oseng Tempe Bumbu Kuning

Bahan:

  • 300 g tempe berkualitas bagus
  • Minyak goreng
  • 2 buah cabe merah, potong kasar
  • 2 buah cabe hijau, potong kasar
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sdm kaldu jamur
  • 1 sdt gula pasir

Bumbu Halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit
  • 1 sdt merica butiran
  • 1 sdt garam

Cara Memasak:

  1. Potong-potong tempe ukuran 1.5×1.5 cm lalu sisihkan.
  2. Goreng tempe dalam minyak banyak dan api sedang hingga agak kering lalu angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan 4 sdm minyak, tumis Bumbu Halus hingga harum dan matang.
  4. Masukkan cabe merah, cabe hijau, lengkuas dan daun salam. Aduk hingga layu.
  5. Tambahkan tempe goreng, gula dan kaldu jamur, aduk rata.
  6. Tambahkan 100 ml air, aduk rata dan tutup wajan, masak hingga agak kering. Angkat dan sajikan hangat.
BACA JUGA :  Menu Makan Siang dengan Semur Pedas Daging dan Telur Puyuh yang Lezat

Itu dia tadi cara membuat oseng tempe bumbu kuning. Simple dan sederhana bukan? Sehingga bisa menjadi menu makan siang andalan untuk keluarga. oseng tempe bumbu kuning.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« 1 2 » Semua
======================================
======================================
======================================