Kebakaran Hanguskan Belasan Kapal di Pelabuhan Jongor

Kebakaran Hanguskan Belasan Kapal di Pelabuhan Jongor

BOGOR-TODAY.COM – Telah terjadi kebakaran yang menghanguskan belasan kapal yang bersandar di Pelabuhan Jongor, Kota Tegal, pada Senin (14/8/2023). Kobaran api yang membesar akibat tiupan angin yang kencang.

Kobaran api yang cepat membesar hingga menyambar kapal ikan lainnya lantaran kontruksi kapal yang terbuat dari bahan mudah terbakar seperti kayu dan fiber.

BACA JUGA :  Warung Kopi di Kabanjahe Karo Kebakaran, 4 Orang Sekeluarga Tewas

Terjadinya kebakaran belasan kapal tersebut belum diketahui penyebabnya. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir miliaran rupiah.

Kebakaran kapal tersebut juga membuat warga panik. Terlebih, lokasi pelabuhan yang berdekatan dengan stasiun pengisian bahan bakar nelayan (SPPBN).

BACA JUGA :  Warga Semarang Geger, Penemuan Potongan Kaki di Pantai Marina

Kebakaran awalnya hanya terjadi pada satu kapal di dermaga sisi selatan sekitar pukul 19.30 WIB. Demikian dikatakan Saksi mata, Abdul Fatah.

======================================
======================================
======================================