Cara Membuat Sate Ayam Bumbu Bali yang Enak dan Praktis untuk Menu Makan Siang

Resep sate ayam bumbu bali 

Bahan: 

  • 400 gram paha ayam fillet, potong 2x2cm
  • 1 buah tomat, dipotong-potong
  • 2 tangkai serai, dimemarkan
  • 5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 50 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 8 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah besar, dibuang biji
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1 cm jahe
  • 1 sendok teh terasi
BACA JUGA :  Siap Mewakili Timnas Putri Indonesia, Ini Profil 3 Calon Bintang Keturunan Belanda

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan serai. Aduk –aduk. Masukkan tomat. Aduk sampai layu.
  2. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kecap, garam, gula pasir dan sedikit air. Aduk-aduk lalu angkat. Biarkan bumbu meresap 30 menit.
  3. Tusuk-tusuk di tusuk sate. Bakar sampai harum.
BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kota Bogor, Selasa 25 Juni 2024

Demikian tadi cara membuat sate ayam bumbu Bali yang bisa kamu coba untuk menu makan siang bareng keluarga.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« 1 2 » Semua
======================================
======================================
======================================