Sajian Makan Siang Enak dengan Gyudon Mozzarella yang Lezat Bikin Nagih

Makan Siang Enak dengan Gyudon Mozzarella

BOGOR-TODAY.COM – Artikel ini akan membagikan resep gyudon mozzarella ala Jepang yang dijamin sangat dan bikin ketagihan cocok untuk menu makan siang bareng keluarga.

Nasi dengan topping daging atau gyudon merupakan hidangan praktis khas Jepang. Selain membuatnya praktis, juga mudah disantap karena nasi jadi satu dengan lauknya.

Kali ini gyudon diberi topping daging tumis berbumbu shoyu dan bawang. Semakin istimewa diberi topping keju mozzarella parut dan taburan irisan cabe rawit. Rasanya pedas gurih mulur.

Kamu bisa membuat gyudon mozzarella ini sendiri dengan mengikuti langkah-langkah pada artikel ini. Berikut di bawah ini bahan dan cara untuk membuat gyudon mozzarella.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Jumat 14 Juni 2024

Resep Gyudon Mozzarella

Bahan:

Daging Tumis:

  • 3 sdm minyak sayur
  • 1/2 butir bawang bombay, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 200 g sliced beef, potong-potong
  • 100 ml shoyu
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam

Pelengkap:

  • Nasi putih

Topping:

  • 200 g keju mozzarella, serut kasar
  • 10 buah cabe rawit, iris kasar
  • 1 batang daun bawang, iris halus

Cara Memasak:

  1. Daging Tumis: Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan harum.
  2. Masukkan irisan daging, aduk hingga kaku dan berubah warna.
  3. Tambahkan shoyu, kecap manis, merica dan garam. Aduk hingga mendidih dan meresp lalu angkat.
  4. Taruh nasi di mangkuk-mangkuk saji. Beri topping Daging Tumis.
  5. Taburi dengan keju mozzarella parut. Biarkan hingga keju leleh.
  6. Taburi daun bawang dan cabe rawit iris.
  7. Sajikan hangat.
BACA JUGA :  Pemkab Bogor Bersiap Laksanakan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer Tahun 2024

Demikian tadi cara membuat gyudon mozzarella yang wajib kamu coba karena kelezatannya bikin ketagihan siapapun yang mencicipinya.(*)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
======================================
======================================
======================================