Sudah 3 Hari, Pencari Sayur yang Terbawa Hanyut di Pamijahan Masih Dalam Pencarian

Pencarian korban hanyut di Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor.

BOGOR-TODAY.COM – Seorang warga Kampung Cimayang, Desa Cimayang, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, yang sedang mencari sayuran di sungai, hanyut terbawa arus deras.

Asep Ardian yang sedang mencari sayuran di sungai terseret arus deras, pada Jumat (29/3/2024) dan hingga saat ini tim gabungan masih melakukan pencarian di lokasi kejadian.

Anggota Satpol PP Kecamatan Pamijahan, Chandra menyebut kejadian tersebut terjadi pada hari Jumat (29/03/24) dan tim gabungan masih melakukan pencarian terhadap korban.

BACA JUGA :  Tim TRC BPBD Berhasil Temukan Santri yang Tenggelam di Setu Cibodas Rumpin

“Kejadinya korban sedang mencari sayur-sayur dipinggir sungai, saat itu salah satu warga melihat korban tengah memetik sayuran di tebing sungai,” ungkapnya, Minggu (31/03/24).

Korban diduga terbawa arus deras hingga saat ini korban masih belum ditemukan, proses pencarian korban masih berlangsung hingga saat ini.

“Beberapa saat kemudian air meluap karena lokasi tersebut dilanda hujan deras dan air sungai meluap,” tuturnya.

Menurutnya, saat kejadian para warga serta keluarga korban melakukan pencarian terhadap korban. Namun, sampai saat ini korban masih belum ditemukan.

BACA JUGA :  Bertepatan dengan Hari Kabangkitan Nasional ke-116, Pj. Bupati Bogor : Kampung Ciguha Kini Sudah Merdeka Sinyal

“Saat meluap saksi tersebut tidak melihat korban dilokasi tersebut dan saat dicari dikediaman serta dilokasi korban sudah tidak ada,” jelasnya.

Tim Basarnas dan BPBD Kabupaten Bogor masih melakukan proses pencarian korban.

“Saat ini Basarnas dan BPBD Kabupaten Bogor sedang mencari korban serta melakukan penyisisran dilokasi tersebut,” pungkasnya.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================