Peringkat FIFA Timnas Indonesia April 2024 Ungguli Malaysia

Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. (Dok.PSSI)

BOGOR-TODAY.COM – Peringkat FIFA untuk bulan April 2024 akhirnya dirilis. Timnas Indonesia menjadi negara dengan peningkatan peringkat dan poin tertinggi dibandingkan dengan negara-negara lainnya.

Pada FIFA Matchday edisi Maret 2024, timnas Garuda memainkan dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim yang dipimpin Shin Tae Yong ini dua kali bertanding melawan Vietnam di Grup F.

Pada laga yang dimainkan pada 21 Maret di Stadion Gelora Bung Karno, Indonesia menang 1-0. Lima hari berselang, Tom Haye dan anak asuhnya meraih hasil impresif di Stadion My Dinh. Mereka menang 3-0 atas tuan rumah.

BACA JUGA :  Pencuri Motor Babak Belur Dihajar Massa di Probolinggo

Dua hasil positif itu membuat Indonesia mendapat tambahan 30,04 poin. Indonesia pun mendapat kenaikan delapan tingkat di peringkat FIFA yang dirilis pada 4 April 2024.

Indonesia, yang berada di peringkat 142 pada edisi Februari 2024, naik delapan peringkat ke posisi 134 pada peringkat FIFA April 2024. Skuad Garuda memperoleh 1102,7 poin dan mengungguli Malaysia, yang saat ini berada di peringkat ke-138.

BACA JUGA :  Penemuan Mayat Wanita Posisi Telentang dan Ada Luka di Sukabumi

Di sisi lain, tim yang paling banyak mengalami penurunan adalah Vietnam. The Golden Star kalah dalam dua pertandingan dari Indonesia, kehilangan 30,04 poin. Vietnam saat ini berada di peringkat 115 dalam peringkat FIFA.

======================================
======================================
======================================