SMKN 1 Cibinong Gelar Perpisahan, 751 Peserta Diwisuda

BOGOR-TODAY.COM – SMKN 1 Cibinong menggelar perpisahan peserta didik tingkat 12 dan 13 angkatan XXIII tahun pelajaran 2023/2024, pada Sabtu (1/6/2024) pagi di halaman sekolah.

Dalam suasana yang penuh haru dan kehangatan, 751 wisudawan menerima penghargaan secara simbolis. Turut hadir pula Ketua komite, H Tatang Hidayat SH, dan Kepala sekolah Sugiyo spd mpd.

Para murid berpamitan kepada kepala sekolah, guru, dan seluruh komunitas sekolah, sambil menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dan bimbingan yang telah diberikan selama ini.

BACA JUGA :  PPDB Tingkat SMA Kota Bogor, Pemkot Bakal Bantu Warganya Fasilitasi ke KCD Wilayah II

Ketua Panitia Perpisahan, Yunus S Daromi mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kesiswaan sekolah yang diselenggarakan setiap tahun untuk melepas peserta didik yang akan meninggalkan bangku sekolah.

“Kegiatan ini tidak hanya sekadar perpisahan, tetapi juga momen penting untuk merayakan perjalanan pendidikan mereka,” kata Yunus.

BACA JUGA :  Tantangan dan Peluang Hidroponik dalam Transformasi Agribisnis Modern

Dalam pembukaannya, Yunus menceritakan semua dilakukan dengan penuh semangat, para peserta didik, orang tua, guru, dan tenaga kependidikan bersatu dalam persiapan acara ini.

“Terimakasih kepada semua yang telah menyumbangkan tenaga, pikiran, dan materi secara sukarela, menunjukkan kesatuan dan kebersamaan dalam komunitas pendidikan untuk persiapan acara ini,” katanya.

======================================
======================================
======================================