Pj. Bupati Bogor Pastikan Rest Area Gunung Mas Puncak Layak Untuk Area Perdagangan

Pj. Bupati Bogor Pastikan Rest Area Gunung Mas Puncak Layak Untuk Area Perdagangan

BOGOR TODAY – Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu memimpin rapat pembahasan penataan kawasan Puncak dan optimalisasi Rest Area Gunung Mas, di Ruang Rapat Bupati Bogor, Cibinong (12/6). Pada rapat tersebut Asmawa Tosepu akan memastikan rest area tersebut layak untuk area perdagangan.

Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu menjelaskan, hari ini ia mengundang pihak-pihak terkait dalam rangka percepatan optimalisasi pemanfaatan Rest Area Gunung Mas yang ada di Puncak Kecamatan Cisarua. Pada prinsipnya semua pihak bersepakat, punya komitmen yang sama, punya semangat yang sama untuk segera memanfaatkan rest area secara optimal.

BACA JUGA :  Kecelakaan Truk di Surabaya Tabrak Tiang Listrik dan Motor Bakso, Sopir Tewas

“Latar belakang dibangunnya rest area tersebut adalah permintaan dari para pedagang. Sekarang sudah jadi, sudah dibuatkan, maka ayo mari sama-sama kita gunakan, kita manfaatkan. Dan secara perlahan kita pastikan rest area itu layak untuk dijadikan area perdagangan,” jelas Asmawa.

Pj. Bupati Bogor Pastikan Rest Area Gunung Mas Puncak Layak Untuk Area Perdagangan

Asmawa menyebutkan, dari sekitar 600-an kios, 300-an sudah ada yang mengambil kunci, bahkan sekitar 160-an sudah masuk ke tempat sana, namun kemudian keluar lagi. Mari sama-sama kita manfaatkan rest area ini, bahwa masih ada fasilitas yang kurang, hal ini akan terus kita lengkapi. Misalnya sisi air bersih, tempat sampah, terus kita benahi sampai pada akhirnya, pada saat mulai dioperasionalkan semua sudah siap juga.

======================================
======================================
======================================