Perayaan Lebaran Idul Adha 1445 Bersama Lorin Hotel Sentul dan Syariah Hotel Sentul

BOGORTODAY.COM – Sebagai agenda rutin tahunan, Lorin Hotel Sentul dan Syariah Hotel Sentul kembali memperingati perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, tepatnya pada hari Senin 17 Juni 2024.

Tentunya, perayaan tersebut diawali salat Ied yang dipimpin oleh Imam dan Khotib, Ustadz Iwan M. Yusuf dan diikuti para jamaah dari masyarakat sekitar, tamu hotel dan seluruh karyawan serta managemen Lorin Sentul Hotel dan Syariah Sentul Hotel.

Pelaksanaan salat Idul Adha 1445 H di Lorin Hotel Sentul.

Kegiatan dilanjutkan dengan menyembelih hewan kurban yang dilaksanakan di area Lorin Hotel Sentul bersama masyarakat setempat dan disaksikan langsung oleh Komisaris Utama PT Sarana Hotel Sirkuitindo, H. Tinton Soeprapto, Ananda Mikola dan Anggota DPR RI, Moreno Soeprapto.

Dalam momentum peringatan Hari Raya Idul Adha 1445 H tersebut, General Manager Lorin Hotel Sentul, Hery Santoso secara simbolis menyerahkan hewan kurban kepada Polsek Babakanmadang dan Koramil Babakanmadang.

BACA JUGA :  Hery Antasari Serahkan Sapi Kurban Pemkot Bogor
Simbolis penyerahan hewan kurban dari Lorin Hotel Sentul dan Syariah Hotel Sentul ke Polsek Babakanmadang.

“Tahun lalu lokasi kegiatan ada di circuit, tapi untuk sekarang berada di area samping hotel. Saya lihat disini lebih sempurna, tempat memadai, luas, bisa dilihat dan diperhatikan, serta tempat lebih steril, sangat keren,” ujar Tinton Soeprapto.

Namun dirinya mengungkapkan bahwa perayaan tahun ini tidak maksimal meskipun hanya menyembelih hewan ternak tiga ekor sapi dan beberapa kambing.

“Moga tahun depan jumlah hewan ternak kurban lebih banyak, dan yang penting lingkungan, polsek, koramil dan pemda sudah dibagikan, hanya lokasi tahun ini yang beda dan ada nilai tambah,” ungkapnya.

Ia menyebutkan bahwa ada sekitar 1200 kantong daging hewan ternak ini akan dibagikan ke warga sekitar, karyawan hotel, serta karyawan di Sirkuit Sentul.

BACA JUGA :  BPJS Kesehatan Kolaborasi dengan Pemkab Bogor Hadirkan Jaminan dan Layanan Kesehatan Paripurna Melalui Universal Health Coverage (UHC)

Sementara, GM Syariah Hotel Sentul & Lorin Hotel Sentul Hery Santoso mengatakan, ada beberapa Ekor kambing dibagikan dari hotel ke Polsek Babakan Madang, Koramil, Kelurahan Sentul, dan Bappenda serta Sekda Kabupaten Bogor.

Perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 di Lorin Hotel Sentul dan Syariah Hotel Sentul, pada Senin (17/6/2024).

Ia mengatakan, total ada tiga ekor sapi dan tujuh ekor kambing disembelih di area lingkungan Syariah Hotel Sentul & Lorin Hotel Sentul. Bahkan di momen Idul Adha ini Pesan morilnya dalam segala sesuatu harus keihklasan dan semangat motivasi serta memajukan aktivitas disini.

“Intinya tamu merasa nyaman, senang dengan berbagai apa yang kami siapkan, semoga berkenan di hati para tamu terhadap kami,” pungkasnya.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

======================================
======================================
======================================