Pemkab Bogor Optimalkan Pemanfaatan Rest Area Puncak Untuk Dongkrak Perekonomian Masyarakat

“Ini upaya kami untuk mencegah adanya parkir liar dan menciptakan ketertiban, kelancaran dan kenyamanan arus lalu lintas di wilayah Puncak. Segera manfaatkan rest area gunung mas puncak ini, fasilitasnya sudah kami sediakan, kuncinya sudah ada tinggal pindah saja untuk menempati kios-kios yang ada di Rest Area Gunung Mas Puncak ini,” jelas Asmawa.

BOGOR

Selanjutnya, Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudi Susmanto menyatakan, sangat mendukung dan menyambut baik kehadiran Rest Area Gunung Mas Puncak dan segera dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat.

BACA JUGA :  Rekomendasi Cafe di Bogor yang Cozy dengan Nuansa Alam, Dijamin Suka

Bahkan dirinya juga minta kepada PT. Sayaga Wisata untuk optimal dalam melakukan pengelolaan rest area ini sebaik-baiknya demi kepentingan masyarakat.

“Tentunya kami mengajak dan berharap kepada masyarakat terutama pelaku Pedagang Kaki Lima dan para pelaku UMKM Kabupaten Bogor untuk segera memanfaatkan rest area ini. Sarana dan fasilitasnya sudah dibangun segera manfaatkan rest area ini, yang tentunya tempatnya aman dan nyaman,” terang Ketua DPRD Kabupaten Bogor.

BOGOR

Salah satu pedagang puncak, Mumuh mengaku siap digeser untuk memanfaatkan kios di rest area ini. Beberapa masukan pertama adalah pengelolaan parkir dilakukan secara profesional dengan sistem karcis dengan tarif yang murah untuk meminimalisir parkir liar, meskipun saat ini parkir digratiskan.Persediaan air lebih dioptimalkan dan lainnya.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Bebaskan Biaya Retribusi Selama Enam Bulan Bagi Pedagang yang Manfaatkan Rest Area Puncak

“Tentu kami senang dan siap memanfaatkan rest area puncak ini. Alhamdulilah tempatnya nyaman, bersih dan aman, semoga bisa lebih meningkatkan usaha kami,” tandasnya. (ADV)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

Halaman:
« 1 2 » Semua
======================================
======================================
======================================