BOGOR TODAY- Majelis Dzikir dan Shalawat (MDS) Rijalul Ansor Kota Bogor menggelar kegiatan dan Kajian di Majelis ta’lim Riyadhul Shalawat Kampung Patas, Kelurahan Ranggamekar, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor pkl. 19.30 WIB  Kamis, (03/08/2017).

Disamping kegiatan Keansoran dan kebanseran yang telah terprogram seperti kaderisasi, dan Majelis Dzikir ini menjadi ajang silaturahim, Keluarga Besar NU dan Ulama di barengi dengan pembacaan manakib dan shalawat.

BACA JUGA :  Penurun Tekanan Darah Tinggi dengan 5 Makanan Alami Bernutrisi Ini!

Rachmat Imron Hidayat biasa disapa Kang Rommy Ketua GP ANSOR Kota Bogor mengatakan, kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang biasa kita laksanakan satu bulan, kali ini kita gelar di Majelis Ta’lim Riyadhul Shalawat Kelurahan Ranggamekar, sebab Ansor ini tidak hanya ada di tingkat Kota tapi di wilayah pun memiliki kepengurusanya, salah satunya di Kecamatan Bogor Selatan.

BACA JUGA :  Duet Jaro Ade - Anang Hermansyah, Golkar Kabupaten Bogor Akan Lakukan Ini Pasca Idulfitri

“kenapa kita gelar acara ini di wilayah, salah satunya adalah membantu pemerintah kaitan dengan radikalisme. Dan baru-baru ini kami sudah melakukan diskusi dengan Walikota kaitan dengan masalah HTI dan setuju apa yang sudah diputuskan oleh pemerintah, bahkan kami akan terus memantau pergerakan HTI, khususnya di Kota Bogor,” ucapnya.

============================================================
============================================================
============================================================