APEC-Anti-Corruption-and-Transparency-Working-GroupHal itu disampaikan perwakilan pemer­intah dalam APEC SME Ministrial Meeting yang digelar kemarin di Iloilo City, Filipina. Salah satu pembahasan itu menge­nai pengarusutamaan usaha mikro dan UKM ke dalam ekonomi global.

Tiga hal yang diprioritas­kan oleh para menteri terse­but adalah menghilangkan hambatan perdagangan untuk memfasilitasi usaha mikro dan UKM memasuki pasar; meningkatkan modernisasi dan standar untuk usaha mikro dan UKM; serta mem­promosikan pertumbuhan inklusif.

BACA JUGA :  Pengurus BPPD Kota Bogor Dilantik, Bima Arya Beri Masukan Ini

“Menteri-menteri dalam APEC mendorong integrasi SME ke dalam ekonomi glob­al,” demikian pernyataan ber­sama tersebut, Sabtu (26/9).

Pemerintah anggota APEC juga akan mengadopsi the APEC Iloilo Initiative terkait dengan pertumbuhan inklusif, yakni Growing Global SMEs for Inclusive Develop­ment. Inisiatif itu merupakan kerangka kerja acuan untuk mengintegrasikan UKM ke dalam perdagangan interna­sional dan rantai nilai global.

BACA JUGA :  KUSTA, KENALI PENYAKITNYA RANGKUL PENDERITANYA

APEC juga menyambut dua inisiatif sebelumnya the Bo­racay Action Agenda and the Cebu Action Plan, yang dila­hirkan pada awal tahun ini, untuk mendukung pertumbu­han usaha mikro dan UKM.

Oleh : Adilla Prasetyo
[email protected]

============================================================
============================================================
============================================================