Untitled-1BANDUNG, Today – Ambisi memban­gun museum mini khusus Persib ham­pir diwujudkan seorang bobotoh, Fahri A b d u l (25). Lihat saja koleksinya y a n g sudah memenuhi seisi rumah.

Persib bisa dibilang bak sebuah bu­daya dan tradisi yang turun temurun bagi warga Jawa Barat dan Bandung khususnya.

Namun tak semua orang mempun­yai ide mengabadikan momen soal tin­dak-tanduk Maung Bandung, di pentas persepakbolaan domestik bahkan inter­nasional.

Sejak 1994, Fahri yang bermukim di Rancaekek Kabupaten Bandung ini telah mengumpulkan berbagai aksesori soal Maung Bandung. Menurut dia, apa­pun barangnya bila menyangkut Persib sebaiknya dilestarikan.

“Buat orang Sunda, Persib mah su­dah jadi budaya dan tradisi turun temu­run dari orang tua. Jadi kalau budaya kan harus dilestarikan. Nah ini cara saya sebagai bobotoh untuk melestari­kan budaya, dengan ngoleksi jersey Persib,” kata Fahri.

BACA JUGA :  Kang Jaya Cup Mini Soccer Turnamen, Cegah Maraknya Kenakalan Remaja

Memang aksesoris Persib yang di­miliki Fahri, sejauh ini m a s i h didomi­n a s i j e r ­sey. Tapi, dia juga sengaja membuat replika Piala dan Medali yang pernah diraih tim kebanggaannya.

Rupanya, Fahri pun telah membuat gambaran soal konsep museumnya kelak.

“Ide bikin museum awalnya dari koleksi jersey Persib. Saya yang suka berantakan, gak pernah diberesin. Saya mikir kenapa gak dibikin rapih saja, Pake display mirip ruang ganti pemain dan sebagian di pakai frame juga, mirip-mirip museum klub luar di Eropa kan mantap tuh. Apalagi kalau di tambah replika-replika piala yang pernah di­dapat Persib,” paparnya.

BACA JUGA :  Bogor Football School, Wadah Anak-anak Kembangkan Sepak Bola

Memang kini nasib tim kebangaan bobotoh ini masih luntang-lantung im­bas karut marutnya persepakbolaan nasional.

Namun nama besar Maung Bandung tak pernah surut, buktinya selalu lang­ganan bertengger di 10 tim terbesar du­nia, versi voting di internet.

Sebut saja klub Barcelona (Spanyol) dan Liverpool (Inggris), yang sejak dulu telah membangun sebuah museum. Me­nilik Persib memiliki segudang sejarah, Fahri pun menyayangkan hingga saat ini belum memiliki museum.

“Menyayangkan juga, seharusnya Persib punya museum kayak klub-klub luar yang menyimpan segala hal tentang Persib dari mulai jersey tiap musim, foto pertandingan, sampai pia­la-piala yang sudah didapat Persib. So­alnya Persib memang klub sarat dengan sejarah,” jelasnya.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================