yamaha-motogp-wallpaper-2011-15LESMO– Jorge Lorenzo bakal mem­boyong sebagian krunya di Movistar Yamaha ke Ducati Corse musim de­pan, termasuk Kepala Mekanik Ra­mon Forcada, untuk mengorek mo­tor Desmosedici GP17.

Lorenzo mengaku sangat nya­man dan sukses bekerjasama dengan orang-orang yang ada di Yamaha saat ini. Maka itu, pebalap Spanyol itu pun hendak meneruskan suksesnya bersama orang yang sama musim de­pan di Ducati.

“Untuk saat ini, kami akan mu­lai bicara dengan beberapa anggota tim. Kami tidak mau terburu-buru, di Yamaha, suasana tim sudah san­gat baik. Para anggota yang bekerja di Yamaha sedang merasa berada di tim yang memberi ketenangan dan keamanan untuk melakukan pekerjaannya. Untuk itu mereka sulit (meninggalkannya),” ucap Lorenzo dikutip Eurosport, Selasa (31/5/2016).

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menuju Vietnam, Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Saya sebagai pebalap, lebih mu­dah bisa mengambil tantangan pin­dah ke tim lain seperti Ducati, tapi saya paham mungkin untuk mereka risikonya terlalu besar. Pokoknya saya ingin membawa sebagian kecil anggota tim jika memungkinkan,” tegasnya.

BACA JUGA :  Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di Final Swiss Open 2024

Lorenzo memang bakal me­nyudahi petualangan delapan musimnya bersama tim garpu tala. Menunggangi motor YZR-M1, X-Fuera sukses jadi juara dunia Mo­toGP, 2010, 2012 dan 2015, yang tak bisa dilepaskan dari kinerja para mekan­iknya.

Anggota tim Lo­renzo di Movistar Ya­maha saat ini berjumlah sembilan orang. Terdiri dari kepala mekanik yang dipimpin Ramon Forcada, sisanya ada analis performa pem­balap, direktur tim, ahli data, empat mekanik dan satu mekanik dari Ya­maha.

============================================================
============================================================
============================================================