Italia Today – Matthijs De Light belum tampil maksimal untuk Juventus. Bek asal Belanda itu disebut masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi.

De Ligt sudah bermain empat kali di semua ajang untuk Juventus di musim ini. Dia baru sekali membawa Juventus mencatatkan clean sheet, saat Bianconeri imbang 0-0 dengan Fiorentina.

BACA JUGA :  SPBU di KM 42 Rest Area Tol Japek Disegel Usai Melakukan Kecurangan

Juve dibawa De Ligt dua kali menang dan dua kali menuai hasil imbang. Saat pemain 19 tahun itu bermain, ada enam gol yang bersarang ke gawang Juve.

De Ligt didatangkan oleh Juve dengan nilai transfer yang mahal, 75 juta euro. Dengan tebusan selangit itu, wajar kalau ada tuntutan besar untuk De Ligt.

BACA JUGA :  Tinjau Lokasi Bencana di Kota Bogor, Dedie Rachim Pastikan Logistik Terakomodir

Dikutip dari Detik.com, pelatih Juve, Maurizio Sarri, menilai bahwa De Ligt perlu diberi waktu untuk adaptasi. Eks pelatih Chelsea itu juga menyebut-nyebut nama eks anak asuhnya di Napoli, Kalidou Koulibaly.

============================================================
============================================================
============================================================