CIBINONG TODAY – Minimnya peran produk para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Bogor di toko-toko modern, menjadi sorotan Bupati Ade Yasin.

Usai melantik Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bogor periode 2019-2023 di Gedung Tegar Beriman, Ade Yasin meminta peran Dekranasda dalam memajukan produk UMKM sehingga bisa bersaing dengan produk luar, terutama terutama dalam hal kemasan yang diakuinya masih menjadi kekurangan pelaku UMKM.

BACA JUGA :  Kemenangan Timnas Indonesia jadi Modal Penentu Kontra Jordania

“Selain permodalan, masala UMKM di kita itu soal kemasan terutama dalam makanan yang dibuat masih kurang baik. Saya berharap Dekranasda yang telah dilantik ini dapat membantu. Karena kalau kemasannya bagus, pasti orang tertarik untuk membeli,” kata Ade Yasin, Kamis (20/6/2019).

============================================================
============================================================
============================================================